We are coming soon!

40%

We'll notify you when the site is live:

Copyright © Talk and Talk
Quesa Interactive. Powered by Blogger.

Kolom Khusus

[Kolum][pmag2]

Terbaru

recentposts

Penemu dari Indonesia

[Penemu Kita][pmag2]

Video


Penemu Terkenal

[Penemu][pmage2]

Tahukah Anda?

[Artikel][pmag2]

Adiwiyata: Cara “Move On” Terbaik

Kegiatan Adiwiyata SMP Mater Dei

Belum lama ini, SMP Mater Dei mencanangkan program adiwiyata. Program ini menjadi solusi bagi sekolah untuk mendorong seluruh warga sekolah untuk “move on” dari kebiasaan-kebiasaan lama yang mengganggu keindahan, tidak peduli, dan berdampak buruk bagi lingkungan. Move on dari apa saja?
Pertama, dari sikap “cuek”. Sebelum progam ini dicanangkan, tidak jarang terlihat piring-piring berserakan di dekat kantin, atau bahkan di depan kelas, setelah para siswa makan pada jam istirahat. Sangat tidak indah. Menjengkelkan. Kini, sikap cuek itu sudah tidak ada lagi. Semua bersih dan rapi.
Kedua, dari lingkungan yang gersang. Banyaknya bangunan di sekolah mengakibatkan sekolah tampak terlalu banyak tembok dan tembok. Apalagi lahan-lahan kosong dibiarkan begitu saja. Kini, lingkungan sudah jauh lebih hijau. Ada green house, kolam ikan, dan sangat banyak tanaman.
Ketiga, dari kekeringan. Kita selalu membutuhkan air. Sekolah kita yang “dihuni” oleh banyak siswa dan guru juga selalu membutuhkan air. Di sekolah kita, air tersebut diambil dari air di dalam tanah. Namun demikian, selama ini tidak banyak tindakan nyata untuk berpartisipasi dalam menghindarkan lingkungan dari kekeringan. Kini, sekolah telah memiliki banyak biopori dan sumur resapan.
Keempat, dari Nato – No action, talk only. Banyak bicara, tetapi tidak berbuat sesuatu. Kita telah belajar sejak di bangku SD. Namun demikian, pengetahuan itu tinggal pengetahuan saja, tidak ada tindakan. Kini, dengan adanya adiwiyata, kita bertindak dan bekerja, alias tidak hanya berteori.
Kelima, dari sikap apatis. Mungkin ini dekat dengan sikat cuek. Namun, kami ingin menekankan pada sikap patisipatif. Dulu, kebersihan merupakan tugas dari karyawan bagian kebersihan, sehingga mereka tidak jarang sangat kelelahan untuk bersih-bersih. Namun, kini semua terlibat, lebih peduli, dan lebih terprogram sehingga lingkungan menjadi lebih baik dan lebih bersih.
Ya, program adiwiyata merupakan solusi terbaik untuk “move on” dari kebiasaan lama yang buruk terhadap lingkungan hidup.

Redaktur
Artikel Terbaru
Sebelumnya
Next Post »